Jumat, 12 April 2013

Racau Kacau Tak Hingga

Kita
Kita ini senantiasa berbeda
bertubrukan dalam waktu yang entah kapan
kadang setiap berlari ada yang menarik
giliran berjalan semua tali dilepaskan

Manusia...
Lagi-lagi aku macam apa?
Terolah sendiri dalam lautan yang tak pasti
kapalku karam
ombakku tinggi
tinggal tunggu mati


Benci... 
Jika itu bagian dari serpihan cinta... biarkan saja 

Kadar
Semua yang berkadar pasti bertakar
tak berlebih dan tak kurang
Pas... ukuran seimbang


Bulan
Aku baru tahu
Bahwa sinarmu bermanfaat
Saat aku berada di tengah lautan
dan dalam gelap tanpa listrik
di sebuah kampung 
yang masih memiliki peradaban


Cinta I
Aku Cinta
Namun Kau belum

Cinta II
Yang kucinta kadang tidak peka
Lalu aku harus berbuat apa?
Nyatakan... dan selesai :D

Cinta III
Suka... fitrah
cinta... fitrah
Rabbi memberi
Aku nikmati... 


 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar